Cara Me-manage Diri Sendiri Ketika Sudah Sukses
Oleh: Fitri Jayanthi
Kesuksesan merupakan hal yang diimpikan oleh seluruh manusia. Kesuksesan dapat diraih oleh orang-orang yang bekerja keras demi kesuksesan tersebut. Ketika mencapai kesusksesan, kita harus mempertahankan kesuksesan kita, jangan sampai kesuksesan tersebut hanya berlangsung sesaat.
Banyak sekali cara untuk kita mempertahankan diri sendiri dalam kesuksesan. Misalnya, ketika dalam pekerjaan, kita harus berhati-hati dalam pengambilan keputusan. Karena jika kita salah mengambil keputusan, akan sangat berpengaruh pada kesuksesan kita. Selain itu, kita juga harus menerapkan disiplin yang tinggi pada diri sendiri. Karena jika kita tidak disiplin dalam mengelola diri kita, bisa saja kita mengurangi kesuksesan yang sudah kita raih.
Ketika kita mengalami kesuksesan, kita harus terus mengembangkan diri di bidang yang kita tekuni. Kita harus terus mengikuti perkembangan zaman, dengan kata lain, kita harus menjadi orang yang modern, kita harus mencari dan menerima pengetahuan-pengetahuan yang baru, jangan terpaku pada pengetahuan-pengetahuan lama, selain itu kita juga harus bersedia untuk menerima kritikan dari orang lain, dan menjadikannya sebagai cambuk bagi diri kita untuk terus maju meraih sukses.
Dalam diri manusia, terdapat potensi-potensi yang jika dikembangkan akan menghasilkan sesuatu yang positif. Jadi, ketika kita mencapai kesuksesan, kita harus menggunakan potensi yang ada di diri kita semaksimal mungkin. Jangan sampai potensi yang sudah kita ketahui terdapat dalam diri kita tidak dikembangkan. Karena potensi tersebut akan menambah kesuksesan kita di masa yang akan datang.
Menjadi orang sukses, bukan berarti kita harus pelit terhadap hal-hal yang telah kita raih. Justru saatnya kita harus saling berbagi hal-hal yang sudah kita raih kepada orang lain, agar mereka juga bisa merasakan kesuksesan yang telah kita raih. Hal-hal yang bisa kita bagikan dapat berupa materi maupun non-materi.
Hal yang paling penting adalah kita harus menyadari bahwa kesuksesan kita bukan hanya berasal dari diri kita sendiri, melainkan ada kehendak dari Tuhan YME. Hal tersebut merupakan hal yang harus ditanamkan dalam diri kita, agar kita tidak menjadi pribadi yang sombong.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar